Monday, May 17, 2021

Cara Merekam Suara Dengan Mic Eksternal di Smartphone

cara merekam dengan mic eksternal smartphone

Merekam suara di android merupakan hal yang biasa dilakukan. Baik ingin merekam suara saja, atau merekam video dengan audio, keduanya bisa dilakukan hanya dengan membuka aplikasi perekam.

Tapi bagaimana dengan merekam menggunakan sumber mic eksternal? 

Mungkin tidak banyak yang melakukannya.

Tapi apakah beneran bisa?

Bisa mas, dan ini dilakukan biasanya dengan beberapa tujuan.

Kenapa pilih merekam menggunakan mic eksternal ?

Baik mic internal smartphone android atau mic eksternal, keduanya merupakan pilihan yang tepat untuk merekam audio.


Hanya saja kalau sudah terjun kedalam dunia itu, kita akan dihadapkan oleh beberapa situasi dan permasalahan.

Yang pertama, kita ingin merekam suara / vokal yang jelas.

Smartphone android masa kini biasanya dilengkapi dengan dua buah microphone internal untuk dapat menghasilkan suara yang True Stereo.

Nah, suara true stereo ini merupakan suara yang mampu menciptakan dimensi ruang ketika didengarkan.

Kita jadi tau seberapa jauh orang yang berbicara di belakan layar dibandingkan orang yang berbicara di depan layar, dan seberapa jauh orang-orang atau sumber suara sekitarnya.

Tapi ini menimbulkan sebuah permasalahan.

Suara kita jadi tidak terfokus, sehingga tidak jelas ketika didengarkan.

Belum lagi background noise yang hadir dari rekaman stereo ini.

Tentu ini bukanlah hal yang ideal bagi mereka yang ingin merekam suara vokal yang jelas, seperti pada kasus dubbing misalnya, atau saat kita ingin merekam suara ketika bernyanyi. 

Yang kedua, mic eksternal memungkinkan merekam video dengan suara vokal yang lebih bagus.

Ketika kita merekam video menggunakan smartphone dengan microphone internal bawaan, salah satu kendala ialah suara yang hilang timbul seiring pergerakan kepala atau kamera smartphone kita.

Biasanya semakin jauh jarak sumber suara, semakin kecil pula volume yang dihasilkan.

Mungkin ini adalah hal yang wajar jika tujuan merekam kita adalah ingin mengabadikan sebuah momen, karena lingkungan jadi terasa nyata saat kita memutar video itu kembali.

Tapi kalau kita ingin membuat video yang membahas sesuatu, tentu suara vokal presenter atau host nya harus jelas dong.

Apalagi, ketika merekam dengan seluruh wajah kita yang tampil di frame video kita, akan ada jarak antara mic internal dan mulut kita.

Nah, di saat seperti ini, mic eksternal tipe lapel atau lavalier sangatlah  membantu.

Bagaimana cara merekam menggunakan mic eksternal ?

Setelah kalian tau tujuan dari merekam suara menggunakan mic eksternal ini tentu tertarik untuk mencobanya dong ya.

Perlengkapan yang kalian butuhkan tidak banyak, hanya mic external dan smartphone kesayangan kalian.

Untuk mic eksternalnya sendiri, ada banyak jenis sebetulnya. 

Mic pada headset kalian juga termasuk mic eksternal lho.

Pastikan saja kalian tau jenis jack yang digunakan pada mic tersebut, ada yang memiliki tiga garis, ada yang dua saja.

Untuk yang tiga garis, bisa langsung dicolokkan di perangkat smartphone kalian, dan langsung gass.

Tapi untuk yang dua garis, kalian memerlukan splitter lagi supaya kompatibel.

Setelah peralatan lengkap, kenapa suara belum bisa masuk ?

Ternyata ada beberapa perangkat yang aplikasi perekamnya tidak bisa digunakan utuk merekam suara dengan microphone eksternal.

Kalau kalian merupakan salah satu dari ini, maka tenanglah.

Karena saya akan berbagi beberapa aplikasi pilihan yang bisa diandalkan di situasi ini.

Merekam suara dengan aplikasi ASR 

Sebetulnya banyak aplikasi yang bisa digunakan untuk merekam dengan mic eksternal ini, hanya saja saya sudah terlanjur jatuh cinta dengan ASR.

Tampilannya sederhana, intuitif dan tidak banyak iklan yang mengganggu.

Hanya ada iklan untuk upgrade ke versi PRO saja, jadi tidak masalah.

Nah, untuk cara merekamnya begini:
  1. Patikan kalian punya aplikasi ASR ini, atau bagi yang belum punya silahkan download dulu.
    Get it on Google Play
  2. Setelah kalian merasa sudah punya, kalian bisa buka aplikasinya terlebih dahulu. Pastikan juga mic eksternal yang kalian pasang kompatibel, 
  3. Masuk ke menu pengaturan > recording, kemudian pilih audio source

    memilih mic eksternal di aplikasi ASR
    memilih sumber suara di aplikasi ASR
  4. Akan tampil beberapa pilihan, pilihlah salah satu dari pilihan tersebut.
    Sekedar saran, pilihlah Unprocessed Mic, karena dengan begini, kalian dapat suara rekaman mentah tanpa proses noise cancelation yang terkadang malah membuat rekaman kita terdengar seperti tenggelam.

    cara memilih sumber suara asr
    tampilan pilihan sumber suara
  5. Kalian bisa lanjut merekam suara dengan kembali ke menu utama, lalu tekan tombol rekam.

Nah itulah cara untuk merekam suara dengan mic eksternal di aplikasi ASR

Tapi kalau kalian membutuhkan aplikasi perekam video, saya juga ada aplikasi rekomendasi, diantaranya:

Merekam Video dengan menggunakan Open Camera

Open Camera merupakan aplikasi yang sudah ada sejak lama.

Selain karena aplikasi ini gratis dan tidak memiliki iklan yang mengganggu, ternyata fitur aplikasi ini juga cukup wow!

Salah satu fitur yang sangat saya suka adalah kemampuannya dalam memilih sumber suara.

Dengan fitur itu, kita jadi bisa memilih mau pakai mic internal atau eksternal.

Bahkan ada pilihan untuk memilih merekam suara mentah tanpa diproses, yang mana sangat bagus untuk bahan editing.

Untuk caranya saya jabarkan seperti berikut:
  1. Pastikan kalian punya aplikasi Open Camera dan mic eksternal kompatibel yang sudah terpasang. Untuk Open Camera, kalian bisa dapat dengan link di bawah
  2. Get it on Google Play
  3. Buka aplikasi Open Camera kemudian masuk ke setting > Video Setting, dan pastikan pilihan Record Audio aktif.

    merekam video menggunakan mic eksternal
    tampilan setting open camera
  4. Dibawah pilihan Record Audio, akan ada sebuah menu Audio Source untuk memilih sumber suara, pilihlah External Mic, atau rekomendasi saya Unprocessed (bagus untuk editing)
  5. Setelah semua oke, kalian bisa kembali ke tampilan perekam dan mulai merekam.

Nah mudah bukan ?



Itu dia sedikit tips bagaimana cara merekam suara dengan mic eksternal di android

Tapi sebenarnya masih ada lagi aplikasi rekomendasi saya untuk merekam video dengan mic eksternal ini.

Salah satunya, kalian bisa coba menggunakan GCam, yang mana tidak ada di playstore.

Pada GCam, tampilannya lebih sederhana dan pilihan mic eksternalnya terletak di samping.

Tapi semua kembali ke preferensi masing-masing.


Kalau masih ada yang serasa mengganjal, silahkan tulis di kolom komentar.

Mari kita cari solusinya sama-sama



Sumber gambar: jcomp 


Artikel Terkait

6 comments:

  1. Tapi kok suaranya lainnya masih terdengar ya, apa pengaruh juga di kualitas microphone nya kali

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ya betul mas..
      Mic yg memiliki S/N ratio yg baik akan menghasilkan suara yg lebih jernih

      Tapi bukan menjadi pil ajaib untuk merekam

      Ketika dilakukan perekaman memang sebisa mungkin dilakukan di area yg agak sunyi, dan pada ruang yang tidak menimbulkan echo

      Atau untuk mengakali suara luar yg masuk, mas bisa ngomong agak keras sehingga level mic otomatis turun dan suara luar tidak akan terlalu terdengar (karena sensitivitas mic yg turun otomatis tadi)

      Delete
  2. Halo kk saya telah menggunakan berbagai macam jenis aplikasi diatas tapi satu pu tidak ada yang berfungsi mic eksternal nya gimna ini solusinya? Apa ganti hp baru wkwkk

    ReplyDelete
    Replies
    1. Lihat konektor jack mic nya dulu kk
      Kalau TRS mesti pakai splitter connector lagi

      Kalau TRRS bisa langsung colok ke HP

      Delete